Pendidikan Bersinar Masuk Tahap Verifikasi Data

Bupati Wakatobi, Arhawi,SE memberikan Kartu Wakatobi Pintar (KWP) secara simbolis kepada Siswa SMP dan SD di Aula Pesanggrahan Wakatobi. Foto: Surfianto
Bupati Wakatobi, Arhawi,SE memberikan Kartu Wakatobi Pintar (KWP) secara simbolis kepada Siswa SMP dan SD di Aula Pesanggrahan Wakatobi. Foto: Surfianto

WAKATOBI, KORAN SULTRA– Untuk menyukseskan Program pendidikan bersinar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wakatobi melakukan verifikasi data penerima Kartu Wakatobi Pintar (KWP), sampai akhir bulan Maret 2017 mendatang.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Wakatobi, La Ode Boa mengatakan, keterlambatan saat ini, dikarenakan masih banyaknya daftar nama siswa yang kurang mampu.

“Padahal kuota penerima KWP ini hanya 1.990 an saja. Sedangkan data yang masuk sudah berjumlah tujuh ribuan,” katanya, Sabtu (4/3) kepada sejumlah awak media.

Sehingga pihaknya masih menurunkan satuan tugas untuk melakukan verifikasi data agar penerima bantuan sesuai ketentuan.

“Jangan sampai sudah ada siswa yang menerima bantuan dari pemerintah pusat yaitu Kartu Indonesia Pintar (KIP) dia terima lagi Kartu Wakatobi Pintar (KWP),” ungkapnya.

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Wakatobi menargetkan, pembatasan verifikasi data pada akhir bulan Maret 2017.

Sementara KWP bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Wakatobi 2017 sebesar Rp 1 miliar. Anggaran itu bakal mengsubsidikan Rp 750 ribu setiap siswa tingkat SMP pertahun. Sedang siswa SD sebanyak Rp 450 ribu pertahun.

Kontributor : Surfianto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *