Peningkatan Kualitas Pendidikan, SDN 3 Kusambi Direhab

Gedung SDN 3 Kusambi, Kecamatan Kusambi, yang dilalakukan rehabilitasi. (F.Ronas)

Gedung SDN 3 Kusambi, Kecamatan Kusambi, yang dilalakukan rehabilitasi. (F.Ronas)

Laworo, Koran Sultra – Demi peningkatan kualitas atau mutu pendidikan, Sekolah Dasar (SD) Negeri 3 Kusambi, terletak di Desa Guali, Kecamatan Kusambi, Kabupaten Muna Barat (Mubar) dilakukan perbaikan (rehabilitasi). “Ya, Alhamndulillah di tahun 2017 ini, gedung SDN 3 Kusambi dilakukan rehabilitasi.

Ini tentunya demi untuk mendorong atau meningkatkan mutu pendidikan terhadap Siswa. Pasalnya, kondisi gedung sebelumnya sudah tidak memadai digunakan sebagai tempat proses pembelajaran terhadap Siswa,” Ungkap Kapala SDN 3 Kusambi, La Saafi, S.Pd, kepada Koran Sultra, baru baru ini.

Lanjut Ia mengatakan, gedung sekolah yang beropersi sejak tahun 1992 itu, yang dilakukan perbaikan atau rehabilitasi, yakni ruang kelas 1,2 dan 3, termasuk ruang Unit Kegiatan Siswa (UKS). Dengan menggunakan dana atau anggaran yang cukup besar, yakni pagu anggaran mencapai kurang lebih 200 juta lebih. “Untuk pekerjaan rehabilitasi gedung ini, dengan jangka waktu 90 hari kalender (3 bulan). Setelah kelar, gedung ini langsung digunakan oleh Siswa sebagai tempat kegiatan atau proses belajar- mengajar. Harapannya, keberadaan gedung baru atau ruang belajar yang baik, dapat mendorong atau meningkatkan kualitas dari hasil proses belajar Siswa di sekolah,” Harapnya.

Kontributor : Ronas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *