KENDARI, KORANSULTRA.COM – Kepala Dinas Perhubungan Kota Kendari Ali Aksa, menyatakan volume transportasi di Kota Kendari hingga saat cukup padat, sehingga terjadi penumpukan kemacetan kendaraan transportasi dibeberapa titik.
Namun dengan adanya kemacetan tersebut Pemerintah Kota (Pemkot) tidak akan melakukan pengurangan transportasi dalam kota.
“Meskipun Pemkot Kendari, tidak mempunyai niat untuk menghapus izin transportasi kendaraan yang sdah beroperasi. Akan tetapi, tidak mengizinkan juga untuk dilakukan penambahan kendaraan baru untuk beroperasi. Hal tersebut membuat penumpukan kendaraan dalam kota,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Kendari Ali Aksa, saat ditemui di Kantor Wali Kota, Rabu (11/10/17) siang.
Untuk itu kedepannya Pemkot berencana menggunakan transportasi masal yang nyaman untuk mengurangi kepadatan di Ibu Kota Provinsi Sultra tersebut.
“Bayangkan kalau 10 unit dijadikan satu kendaraan itu kan salah satu solusi,” ujar Ali Aksa.
Hal tersebut akan dilakukan Pemkot secara bertahap. Kata Ali Aksah, kendaraan transportasi melayani masyarakat semua rute di Kota Kendari kisaran 400 – 600 ratusan unit.
Kontributor : Dadang Purnoto