Tirawuta, Koran Sultra- Merebaknya isu bantuan dua unit Traktor bajak sawah bagi kelompok tani Lalosingi yang dikaitkan dengan pemenangan bagi salah satu pasangan cabup dan cawabup, dibantah oleh Kepala Dinas Pertanian Koltim Ir. Salwin, M. Si
Salwin mengatakan, mereka yang telah menerima bantuan, pernah mengajukan proposal pada dinas. “Ya saya harus profesional toh, saya tidak pernah berpikiran yang minta bantuan itu orangnya siapa atau siapa, siapapun yang mengajukan bantuan ya kita akomodir,” tegasnya.
Dia menjelaskan, persoalan isu yang sudah berkembang dimasyarakat itu hanya sekedar pengembangan konsumsi politik yang sengaja disebar oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, guna memperoleh suara dari masyarakat.
“Saya pikir ada memang orang tertentu yang sengaja mengembang- mengembangkan isu seperti ini, lagi pula saya tidak pernah bertemu kelompok tani tersebut. Jadi logis tidak, kalo orang yang belum pernah ditemui atau di kenal bisa pengaruhi?” tanya Salwin terhadap Awak media.
Ketika disinggung bahwa salah satu Anggota DPRD provinsi yang pernah menegur persoalan ini, diakui Salwin.
“Memang pernah Anggota DPRD provinsi saat reses, bilang pada saya soal bantuan itu. Saat itu saya katakan, ini tidak ada kaitannya dengan dukung mendukung salah satu calon kepala daerah. Setelah saya ditegur, saya juga sampaikan kepada anggota saya untuk menegur ketua kelompok itu, ” tandasnya.
Sebenarnya, lanjut Salwin yang seharusnya ditegur itu Ketua kelompoknya karena menjadi Tim Pemenangan salah satu kandidat dan mengatakan kepada warga bahwa bantuan tersebut adalah bantuan salah satu kandidat.
Ketika ditanya terkait isu penarikan bantuan Traktor apabila tidak memilih salah satu paslon, salwin mengatakan.
” Ya, memang ada bantuan yang bakalan akan kami tarik di desa lalosingi yang saat ini telah selesai digunakan para pertanian sawah yaitu mesin Trakdor mini roda empat bukan traktor. Trakdor mini itu hanya dua di koltim, dan itu adalah aset pemerintah daerah yang sifatnya boleh digunakan petani dengan catatan menandatangani berita acara pinjam barang.”Ujarnya.
Kegunaan bantuan trakdor mini di koltim Kata mantan LSM ini. yaitu untuk membantu para petani padi, jagung dan kedelai yang tidak boleh dikuasai oleh satu kelompok. Karena trakdor tersebut kata dia milik semua kelompok di koltim.
Berkaitan dengan trakdor yang akan ditarik di desa lalosingi kata salwin, karena berita acara peminjamannya sudah habis, karena masanya pinjaman barang tersebut selama satu bulan saja.
“Kan petani di lalosingi sudah tidak menggunakan lagi makanya kami akan tarik, terkecuali kelompok tani masih menggunakan itu berarti dia harus menandatangani berita acara pinjaman lagi.”Ungkapnya.
Kontributor : Dekri