Puncak Bukit Teletubbies (Katanya) di Pasarwajo

Puncak Bukit Teletubbies di Pasarwajo

Puncak Bukit Teletubbies di Pasarwajo
Puncak Bukit Teletubbies di Pasarwajo

Pasarwajo, Koran Sultra – Buton merupakan salah satu pulau di jazirah Sulawesi yang terkenal akan tambang aspalnya. Pulau ini juga sangat dikenal karena benteng terluas di dunia, ada disini. Namun taukah kalian kawan, pulau ini juga memiliki potensi alam yang sangat luar biasa, mulai dari gunung hingga ke pantai semuanya sangat indah dan menakjubkan.

Ketika saya mencoba mengekplorasi bukit dan gunung di kawasan jalur jalan poros Baubau Buton, tepatnya dibukit Pasarwajo, saya melihat sari kejauhan memang menakjubkan dan sangatlah indah, konon katanya saking indahnya bukit ini, maka dimirip miripkan dengan bukit yang ada, serial anak anak zaman dulu Teletubbies.

Tidak terlalu berlebihan kawan, karena menurut saya, apa yang saya tuliskan ini adalah cara saya untuk mengabarkan kepada Anda sekalian pembaca yang Budiman bahwa, bukan cuman keindahan pantai, sungai, dan keindahan bawah laut, serta wisata sejarah, saja yang ada Buton, melainkan keindahan alam perbukitan pun sungguh sangat menakjubkan.

Kawan, ini adalah sepenggal cerita sederhana dari saya secara pribadi yang duduk dan berdiam di pulau ini, dimana kekaguman akan keindahan alam perbukitan yang ada didepan mata, mampu membuat saya sadar bahwa Buton itu memang sangatlah ndah. Mereka mengatakan, bukit indah nan ekaotis yang berada persis di jalur jalan poros Baubau Pasarwajo iru, sebagai salah satu bukit yang menawarkan keindahan pemandangan alam yang mengagumkan.

Jika Anda melintasi jalur Jalan poros Baubau Pasarwajo tidak ada salahnya jika Anda berhenti sejenak sekedar menikmati keindahan alam bukit Pasarwajo. Dengan Anda meluangkan waktu, saya yakin kekaguman Anda akan pulau ini semakin bertambah, inilah Buton pulau dengan sejuta keindahan alam.

Khusus bagi Anda yang hobi mendaki bukit dan pegunungan, bukit Pasarwajo ini sangat bagus bagi para pendaki khususnya para pendaki pemula yang ingin mencoba menaklukkan puncak gunung. Saya pun tidak mau ketinggalan tepat pada hari Minggu akhir bulan lalu saya memcoba naklukan bukit Pasarwajo dan hasilnya Warrbiazaah

Kontributor : Voril Marpap

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *