Unaaha, Koran Sultra – Polres konawe menggelar acara pisah sambut wakapolres,kasat reskrim serta beberapa kapolsek polres konawe di hotel grand nugraha, rabu malam (24/05).
Acara yang meriah penuh rasa kekeluargaan tersebut dihadiri oleh sekda konawe,anggota DPRD kabupaten konawe,ketua pengadilaan unaaha,ketua KPU konawe serta para SKPD lingkup kabupaten konawe tampak hadir juga unsur Pemda konawe utara.
Kompol.La sulle dalam sambutannya mempekenalkan kompol.Derry indra,Sik sebagai waka polres yang baru menggantikan dirinya.
Menurutnya selama tiga belas bulan sepuluh hari mendampingi bapak kapolres,AKBP.Jemi junaidi,Sik masih banyak kegiatan-kegiatan yang belum rampung.
“Saya mohon maaf kepada bapak kapolres mungkin dalam menjalankan tugas saya sebagai wakapolres disana sini masih banyak yang kurang dan tidak sesuai dengan keinginan bapak kapolres,ditempat ini saya sampaikan bahwa itu sudah maksimal tidak ada lagi yang saya sisakan.”ungkapnya.
Selain itu kompol.La sulle juga menyimpan satu kenangan indah yang membuatnya terharu disaat hari ulang tahunnya yang ke-51.
“Saya dimarahi bapak kapolres kayak anak kecil,ternyata saat itu hari ulang tahun saya,peristiwa itu membuat saya sangat terkesan serta bangga kepada bapak kapolres, ternyata kapolres konawe manusia yang memanusiakan manusia.kenapa saya terkesan karena orang tua saya saja tidak pernah merayakan ulang tahun saya.”kenangnya.
Dalam kesempatan ini pula,pria satu bunga dipundak mengungkapkan rasa kesal pada rekan-rekan kabag ops,kabag ren serta kabag sumda res konawe.
“Mereka kalau datang keruangan saya suka menghabiskan permenku, kalau sudah itu mereka bilang permen saya katanya sudah kadaluarsa.” katanya disambut tawa tamu yang hadir.
Mengakhiri sambutannya kompol.La sulle berpesan kepada seluruh rekan-rekan personil polres konawe untuk selalu menjaga kekompakan dan kerja sama personil