Bupati Wakatobi Lounching UMKM Bersinar

Bupati Arhawi Menyerahkan Bantuan UMKM Bersinar kepada masyarakat Wakatobi. Foto Surfianto Nehru

Bupati Arhawi Menyerahkan Bantuan UMKM Bersinar kepada masyarakat Wakatobi. Foto Surfianto Nehru

Wakatobi, Koran Sultra – Bupati Wakatobi, H Arhawi, membuka Launching program UMKM Bersinar. Program yang dibawah naungan Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah dan Tenaga Kerja  merupakan salah satu program yang ditawarkan H Arhawi bersama Wakil Bupati Wakatobi, Ilmiati Daud, saat kampanye Pilkada Wakatobi 2015 lalu.

Dalam sambutannya, ia mengungkapkan dengan telah tersenggaranya launching UMKM Bersinar dipastikan Dinas Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Wakatobi telah maju selangkah dalam rangka mensukseskan program pemerintah daerah. “Dengan launching ini maka Dinas Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja telah maju selangkah untuk sukseskan program pemerintah daerah,” ungkap Arhawi, di Aula Pesanggrahan Wakatobi, Rabu  (8/11/2017).

Muspida dan OPD serta masyarakatbsaat menghadiri Lunching UMKM Wakatobi bersinar

Lanjutnnya, tentang bagaimana formula yang tepat maka pada hari ini komitmen pemerintah daerah dalam merealisasikan bantuan modal usaha kepada usaha mikro kecil menengah dapat kita wujudkan.

“ Saya selaku Bupati menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mewujudkan program umkm bersinar ini. UMKM Bersinar merupakan bantuan permodalan yang sangat dinantikan oleh masyarakat Kabupaten Wakatobi untuk memajukan usahanya,” ujarnya.

Arhawi mengatakan sudah bisa dikonsultasikan kepada Dinas Koperasi,UKM dan Tenaga Kerja siapa tau sudah bisa direspon untuk bisa diberikan permodalan untuk melakukan kegiatan – kegiatan usaha ini.

KONTRIBUTOR : SURFIANTO NEHRU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *