Laworo, Koran Sultra – Keindahan (eksotisme) suasana permandian (objek wisata) Wakante, terletak di Desa Latugho, Kecamatan Lawa, Kabupaten Muna Barat (Mubar). Menjadi daya tarik bagi para Pengunjung atau Wisatawan, hingga menjadi salah satu pilihan wisata menarik di hari libur.
Hal ini diakui salah seorang Pengunjung, Lyna (23) kepada Koran Sultra, baru- baru ini. “Suasana permandian Wakante memang cukup menarik. Dimana selain memiliki air yang jernih, juga di sekitar permandian Wakante terdapat sejumlah pepohonan yang rindam dan besar.
Hingga pemandangan di sekitar permandian (Wakante, red) nampak indah. Serta nuansa terasa sejuk dan nyaman,” Ucap gadis berparas cantik ini.
Ia menambahkan, Objek Wisata Wakante, selain memiliki nuansa alam yang cukup menarik dan sejuk. Juga lokasi permandian Wakante cukup gampang dijangkau oleh para Pengunjung atau Wisatawan. Yakni terletak sekitar 100 meter (m) dari ruas jalan poros Latugho, kompleks pemukiman warga.
“Agar permandian Wakante ini terus ramai dikunjungi oleh Wisatawan. Harus ada pengelolaan dengan baik. Termasuk penyedian fasilitas (vila mini) sebagai tempat istrahat atau santai bagi para Pengunjung. Ini akan lebih memunculkan suasana permandian Wakante semakin menarik,” Pungkasnya.
KONTRIBUTOR : RONAS PARINI