Raha,Koran Sultra – Sejumlah Artis ibukota bakal menggoyang masyarakat Kabupaten Muna dipagelaran festival pantai Meleura yang akan berlangsung dari tanggal 20 hingga 24 Desember mendatang.
Pada kegiatan pembukaan pedangdut Janeta Janet bakal menghibur wisatawan lokal maupun luar daerah dengan suara merdunya yang berkunjung di festival meleura ini, hal ini diungkapkan Kabag Humas dan Protokoler Pemkab Muna, Amiruddin Ako, selasa 19/12.
Dikatakannya selain artis dangdut Janeta Janeet adapula artis papan atas lainnya yang bakal tampil di ajang promosi wisata lokal Muna tersebut diantaranya pemeran film Jembatan Pensil hingga Meriam Belina. “Festival Meleura akan dibuka oleh Bupati Muna dan Bapak Sapto Haryono dari Kementrian Pariwisata RI,” ujar Amiruddin Ako
Amiruddin mengatakan meleura selain dipilih sebagai tempat promosi destinasi wisata pantai andalan sekaligus jadi tuan rumah penyelenggaraan promosi wisata bahari daerah, lantaran pantai yang berada di Desa Lakarinta Kecamatan Loghia tersebut sangat eksotis. “Festival Meleura 2017 ini akan berlangsung mulai dari Rabu 20 Desember hingga Minggu 24 Desember mendatang,” ujarnya.
KONTRIBUTOR : BENSAR