Pemkab Muna Adakan Seleksi Sekolah Sehat


Raha,Koran Sultra – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna melalui bidang kesejahteraan Rakyat (Kesra) menyelenggarakan program seleksi sekolah sehat diikuti beberapa sekolah mulai dari tingkat SMPN, SDN, TK, PAUD maupun Madrasah.

Seleksi sekolah sehat tersebut kini sedang berjalan, sedangkan pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Muna sebatas memfasilitasi kegiatan tersebut.

Seleksi ini mengacu pada beberara item yang penilaian diantaranya kebersihan lingkungan sekolah, kerapian ruangan dan buku data kerapian UKS beserta lain. Dari hasil penilaian tersebut, pihak Dikbud Muna akan memberikan pembinaan.

“kalau mendapat juara kita bina untuk tingkat Kabupaten, sampai mengikuti ditingkat provinsi baik itu nasional nantinya,”ujar, Asarumada SPD MSI, Kepala bidang Pembinaan SMP, Dikbud Muna, Rabu (7/2).

Kegiatan ini lanjutnya bakal diagendakan tiap tahunnya,
” rencana di setiap tahun ada sekolah-sekolah binaan untuk persiapkan sekolah sehat tapi kami ajukan disemua sekolah nantinya, ” Katanya.

KONTRIBUTOR : BENSAR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *