Raha, Koran Sultra – Umar Bonte(UB) sebagai ketua Komite Nasional Pemuda Indinesia (KNPI) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengapresiasi keinginan Muhamad Jamil, yang akan bertarung merebut kursi ketua KNPI Muna, bagi UB itu syah-syah saja.
Namun disisi lain Zuhdi Mulikan selaku caretaker KNPI Muna yang saat dijabatnya tentu juga inginkan hal yang sama, dimana kedua nama tersebut sama – sama sahabat UB.
” Saya netral dalam pertarungan, mereka ini sama-sama aktivis yang sangat potensial, ” ujar anggota DPRD Kota Kendari, Minggu (11/2).
Kata UB, Muhamad Jamil pernah satu barisan beberapa tahun yang lalu saat menggelar berbagai demonstrasi Mahasiwa karena itu saya percaya dia mampu membawahi KNPI Muna sebagai organisasi moderen. Demikian pula Zuhdi Mulkian, dia adalah sahabat dekat, sebagai Aktifis hebat, mantan Presiden Mahasiwa (BEM) UHO.
“saya pastikan pertarungan kedunya akan sangat sengit dan menarik untuk di cermati oleh pemuda, “ujar mantan ketua MPM UHO ini.
“ketika Muhamad Jamil menyampaikan keinginan untuk bertarung menuju ketua KNPI Muna, tentu saya sangat menyambut baik, “Ujarnya.
KONTRIBUTOR : BENSAR