Bupati Muna Resmikan Pemanfaatan Air Bersih di Wakorumba


Raha, Koran Sultra – Bupati Muna LM Rusman Emba ST resmikan langsung pemanfaatan air bersih di Desa Wambona Kecamatan Wakorumba Selatan, Kamis, (8/3).

Dalam peresmian tersebut juga dihadiri Sekda Muna Nurdin Pamone Ketua DPRD Muna, Mukmin Naini, anggota DPRD Kabupaten Muna Barat bersama jajaran masyarakat.

Pembangunan air bersih didesa Wambona bersumber dari mata air Bidadari yang berjarak 5 KM dari Desa Wambona. Pengelolaan air bersih tersebut akan diserahkan kepada Badan Usaha Milik Desa (Bumdes).

” Pentingnya masyarakat menjaga dan merawat fasilitas air bersih yang telah dibangun atas partisipasi masyarakat dan LSM Sintesa, “kata Bupati dalam sambutanya

Selain itu bupati sendiri soal Muna Timur yang dicanangkan menjadi Daerah Otonom baru, menyampaikan bahwa pemekaran wilayah adalah sebuah kemutlakan apalagi potensi sumberdaya manusia dan sumberdaya alam.

“dengan infrastruktur jalan yang baik maka pembangunan ekonomi juga akan berjalan, letak wilayah Muna Timur sangat strategis maka infrastruktur jalan juga harus kita perbaiki, “terangnya

KONTRIBUTOR : BENSAR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *