Wabup Wakatobi Pimpin Upacara HKN Ke 110


Wakatobi, Koran Sultra – Pemerintah daerah Kabupaten Wakatobi Sulawesi Tengggara, melaksankan upacara hari kebangkitan nasional ke-110 tahun di Halaman Kantor Bupati Wakatobi. Senin (21/05).

Wakil Bupati Wakatobi, Ilmiati Daud  memimpin upacara dihalaman kantor bupati. Hadir dalam upacara tersebut Kapolres Wakatobi, Perwira Penghubung Kodim 1413 Buton, Danposal Wanci, Kejari serta Kepala SKPD lingkup Pemda Wakatobi.

Kata Ilmiati, momentum kebangkitan nasional dapat dimaknai sebagai membangun tali persaudaraan.

“Momentum hari kebangkitan Nasional tahun ini, pemerintah memberi pesan bahwa pentingnya membangun sumber daya manusia untuk memperkuat pondasi dalam era digital,” katanya.

Pemaknaan sederhana dapat diterapkan dalam pengembangan sumber daya aparatur sipil dalam mendukung pembangunan daerah.

“Momentum sekarang ini, menuntut kita guna memberi hasil yang lebih bagi daerah,” tukasnya.

KONTRIBUTOR : SURFIANTO NEHRU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *