Laporan : Risal Asnandar

Kendari, KoranSultra.Com – Delapan orang pelajar diamankan Tim Patroli Polsek Poasia, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (29/5/2018) malam. Sejumlah anak tersebut diamankan karena diduga telah menghirup Lem.
Kedelapan anak tersebut diciduk Tim Patroli yang terdiri dari dua regu, yaitu Regu Tim Buru Sergap (Buser) dan Regu Tim Patroli Polsek Poasia, di jalan A.H. Nasution, Lorong Solata, Kelurahan Lalolara, Kecamatan Kambu, Kota Kendari.
Tim Patroli terpaksa mengamankan pelajar tersebut setelah mendapat informasi dari warga sekitar. Jika di lokasi tersebut diduga ada sekelompok pelajar sering kali menghisap Lem. Dari delapan pelajar ini satu diantaranya berjenis kelamin perempuan. Kedelapan anak itu kini diamankan di Polsek Poasia, guna pemeriksaan lebih lanjut.