Raha, Koran Sultra – Sudah dua kali terjadi serupa Sijago merah kembali melalap kios pedagang, di Sentral Laino Raha, saat ini pihak Kepolisian Resort Muna sedang melakukan penyelidikan.
Terhitung sebanyak 8 kios pedagang habis dilalap api, pada Rabu malam (15 /8) sekitar pukul 23.00 Wita.Sebelumnya, sijago merah mengamuk, pada, Sabtu 28 April sekitar pukul 18.00 Wita. Insiden kebakaran tersebut menghanguskan sedikitnya 7 unit kios.
Kapolres Muna, AKBP Agung Ramos P Sinaga, menyampaikan, kepada seluruh masyarakat pedagang pasar kalau memiliki informasi, segera menyampaikan kepada pihaknya agar dapat memabantu proses penyelidikan.
“sedang melakukan penyelidikan, dan tidak boleh berasumsi, harus berdasarkan fakta dan kasus tersebut, masih kita dalami, “cetusnya, Jumat (17/8).
KONTRIBUTOR : BENSAR