Samahudin selaku Bupati Buton Tengah

Raha, Koransultra.com – Bupati Buton Tengah (Buteng) hadiri Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Muna ke-60 berlangsung cukup hikmad yang dilaksanakan di Alun-Alun Kota Raha, dipimpin langsung oleh Bupati Muna LM Rusaman Emba ST.

Alasan kehadiran Samahudin, selaku Bupati Buteng ini mengatakan, tentu untuk menjalin hubungan erat baik dalam kerjasama dalam peningkatan pembagunan daerah baik itu tukar pikiran.

“Intinya kita ada hubungan kekeluargaan antara Muna dan Buteng maupun kabupaten kepulauan lainya kita akan satukan, sebab ini semua keluarga, kepulauan milik kita bersama, “ujar baru dua tahun menjabat di Buteng.

Ditanyakan tentang kemajuan dan perkembangan pembangunan di Muna pihaknya, Muna kedepannya akan lebih maju.

“Muda-mudahan Buteng akan mengikuti pembagunan di Muna,” singkatnya.

Pelaksanaan upacara peringatan HUT Muna yang dimulai sekitar pukul 08.00 Wita itu diikuti Ketua DPRD Muna dan anggota legislatif, pejabat unsur forum koordinasi pimpinan daerah (forkopimda), kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dan seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Muna hingga pemerintah kecamatan dan kelurahan/desa serta tokoh masyarakat.

Kontributor: Bensar Sulawesi

Desain Terbaru

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here