
Dalam konfrensi pers dihadiri, Sarjono Ketua PWI Sultra, Mahdar sekertaris PWI, Sudirman dewan kehormatan, Plt ketua PWI kota Baubau Hainis dan dihadiri puluhan wartawan.
Baubau, Koransultra.com – Untuk mewujudkan profesi wartawan yang profesional, beretika dan bertmartabat, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Baubau, selenggarakan orientasi bagi calon anggota baru.
Sarjono ketua PWI Sulawesi Tenggara mengatakan, orientasi yang dilaksanakan Senin 15 Desember 2019, merupakan bagian dari pembinaan yang dilakukan PWI terhadap calon anggota baru.
“Disini kita memberikan pemahaman idiologi
kepada wartawan, mulai dari etika, moral termasuk pengenalan unsur-unsur jurnalistik yang akan disampaikan,” ujar disalah satu hotel di kota Baubau, Sabtu 14 Desember 2019.
Antusias wartawan untuk bergabung dalam organisasi wartawan tertua di Indonesi ini, terus meningkat. Dibuktikan dalam orientasi tersebut diikuti 45 peserta kota Baubau dihadiri jurnalis berbagai Kabupaten di Sultra.

Dalam konfrensi pers dihadiri, Sarjono Ketua PWI Sultra, Mahdar sekertaris PWI, Sudirman dewan kehormatan, Plt ketua PWI kota Baubau Hainis dan dihadiri puluhan wartawan.
Kata Sarjono, paska kongres di Solo pola rekrutmen wartawan melalui orientasi dipastikan wartawan yang bersangkutan sesuai dengan peraturan dewan pers tentu berdasarkan standard perusahan pers.
“Maka kita mendorong untuk bergabung dengan PWI. Sekarang ini dewan pers menganjurkan mengikuti Uji Kompetensi Wartawan harus terorganisir,” cetusnya.
Kontributor: Bensar Sulawesi