Unaaha,Koransultra.com– Pejabat (Pj) Bupati Konawe, Harmin Ramba, membuka kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat Kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe, dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI yang ke-79, di lapangan sepak bola Lasandara pada Rabu (31/7/2024).
Pembukaan Porseni ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti depile yang diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Wawotobi, termasuk TK, SD, SMP, SMA, Desa, Kelurahan, dan Puskesmas se-Kecamatan Wawotobi, serta atraksi dari Tamalaki Wonua Konawe sebagai ciri khas masyarakat Tolaki.
Dalam sambutannya, Harmin Ramba menyatakan bahwa kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan adalah momen kebangsaan yang dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda.
Hal ini menunjukkan rasa cinta terhadap Tanah Air dan daerah. Ia juga menekankan pentingnya sportivitas, keamanan, dan ketertiban dalam pertandingan serta berharap kesuksesan acara dan prestasi.
“Dalam melaksanakan pertandingan diharapkan mengedepankan dan memupuk sportifitas serta menjaga keamanan dan ketertiban bersama dengan harapan sukses acara dan sukses prestasi,” ungkapnya.
Harmin Ramba menegaskan bahwa kemerdekaan bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga amanah yang harus dijaga dan diisi dengan karya nyata untuk kemajuan bangsa.
Selain memberikan semangat, Harmin Ramba juga memberikan bantuan pribadi sebesar Rp 5 juta kepada panitia penyelenggara Porseni tingkat Kecamatan Wawotobi.
Laporan: Nasruddin