Aster Kasad Ingatkan Pemkab Koltim Terus Bekerja, Slogan “Kerja” Perlu Diimplementasikan


Tirawuta,Koran Sultra – Aster Kasad Mayor Jenderal TNI Supartodi mengingatkan jajaran Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur untuk terus bekerja. Himbauan dan harapan tersebut disampaikan oleh Mantan Kasdam XIV/Hasanuddin itu dalam Rapat Koordinasi Menteri Pertanian bersama Aster Kasad, Kasdam XIV/Hasanuddin, Gubernur Sultra, Danrem 143/Ho, Bupati/Walikota, Dandim dan Dinas Pertanian se – Provinsi Sultra di Aula Gedung DPRD Kabupaten Koltim Tirawuta, Rabu (27/12). demikian rilis yang diterima koransultra.com dari Kepala Penerangan Korem 143/HO, Mayor Azwar Dinata.

Lanjut Pati bintang dua itu, himbauan tersebut dimaksudkan sebagai bentuk dari harmonisasi dan akselerasi dari langkah nyata Presiden Jokowi dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.

“Slogan kerja, kerja, kerja bapak Presiden harus kita implementasikan,” ujarnya.

Sedangkan Anggota Komisi IV DPR RI Umar Arsal, menegaskan sebagai mitra kerja dari Kementerian Pertanian, pihaknya akan terus mendukung program pemerintah pro rakyat.

“Sebagai anggota DPR RI yang duduk di Komisi IV, kami terus berusaha agar petani dan nelayan dapat sejahtera,” ucapnya

Sementara itu Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaeman mengatakan kehadirannya di Kolaka Timur dimaksudkan untuk memastikan bahwa pemerintah selalu hadir mendampingi petani.

Menteri Amran juga membeberkan beberapa keberhasilan yang telah dicapai oleh instansi yang dipimpinnya.

“Jagung, beras, bawang, cabe, cengkeh, pala semua kita eksport,” bebernya.

Amran juga mengatakan dengan tidak mengimport dua komoditi pangan yakni jagung dan padi, pemerintah telah melakukan efisiensi anggaran sekira 20 Triliun Rupiah.

“Nilai itu kita dapat selesaikan hanya dalam satu tahun,” jelasnya.

Dia juga menghimbau agar sinergitas yang selama ini terjalin, hendaknya terus dipelihara dan ditingkatkan.

Hadir dalam Rapat Koordinasi itu antara lain Aster Kasad Mayor Jenderal TNI Supartodi,Plt. Gubernur Sultra H.M Saleh Lasata, Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budi Prihantjono, Danrem 143/Ho Kolonel Arm Dedi Nurhadiman, SIP, Wakapolda Sultra Kombes Pol Winarto, Dirjen Perkebunan Kementan Ir. Bambang, M.M, Bupati Koltim Tony Herbiansyah, Bupati Kolut Drs. Nur Rahman Umar, Bupati Konsel H.Surunuddin Dangga, ST.M.M, Bupati Konut Dr.Ruksamin, Para Dandim Jajaran Korem 143/Ho dan Para Kapolres Jajaran Polda Sultra.

Editor : Adrian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *