Operasi Pekat Anoa 2018, Ini Imbauan Kapolres Konsel Jelang Ramadhan


Andoolo, Koran Sultra – Jelang Bulan Suci Ramadhan Kepolisian Resort Konawe Selatan melakukan operasi Pekat Anoa 2018, operasi ini digelar guna menanggulangi penyakit masyarakat dengan sasaran miras, peredaran dan penyalahgunaan Narkoba, Judi, praktek prostitusi dan kejahatan jalanan.

Senin kemarin, pada 07/05 Personel Polres Konsel yang dipimpin oleh Aipda Sahrir bersama 6 anggota gabungan dari Bag Sat Fung melaksanakan Operasi Pekat Anoa 2018 di desa Rambu Rambu dan desa Aepodu Kecamatan Laeya, walhasil dalam operasi kali ini jajaran Kepolisian Resort Konawe Selatan berhasil menyita minuman keras (Miras) jenis tradisional, dikediamam Lelyanti warga Rambu-Rambu Kecamatan Laeya aparat menyita 1(satu) ember ukuran 20 liter warna putih berisi beras ketan sebanyak 5(lima) liter untuk membuat minuman tradisional jenis pongasi serta 2(dua) botol aqua sedang berisi minuman tradisional jenis pongasi yang sudah siap jual.

Operasi yang dilaksanakan hingga pukul 22.00 wita berjalan lancar dan relatif kondusif.

Kapolres Konawe Selatan AKBP Hamka Mappaita. SH mengatakan melalui Ops pekat ini diringa mengajak kepada seluruh masyarakat didaerah ini untuk bersama sama memerangi miras, dirinya juga menegaskan agar menjelang Bulan Suci Ramadhan tahun ini tidak ada lagi yang memproduksi ataupun mengkonsumsi Mira’s, ujarnya.

Operasi yabg dilakukan personel Kepolisian ini dengan cara mendatangi rumah atau tempat yang dijadikan produksi minuman tradisional , dan miras yang didapati akan diamankan di Mako Polres Konawe Selatan yang selanjuntya akan dimusnahkan.

” Harapan saya agar seluruh anggota polres konawe selatan khususnya bag sat fung
Agar melakukan monitoring dan penggalangan di Desa atau tempat yang dijadikan produksi miras serta menghimbau kepada masyarakat untuk tidak menjual atau mengkonsumsi minuman tradisional jenis pongasi” Imbau Kapolres Konsel ini.

KONTRIBUTOR : RIZAL ASNANDAR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *