KENDARI, KORANSULTRA.COM – Bakal Calon Ketua Umum (Caketum) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulawesi Tenggara (Sultra), Suciyanti Suaib Saenong membantah jika persoalan Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang dimilikinya bermasalah dalam pencalonannya dalam memimpin forum pengusaha muda tersebut.
Melalu pesan Watsapp, Kamis (2/11/2017) Suciyanti Suaib Seanong menjelaskan bahwa didalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Caketum tidak ada mempermasalahkan alamat Kartu Tanda Penduduk (KTP).
“Saya sudah menyerahkan surat keterangan berdomisili di kendari dan sudah menandatangani surat keterangan bersedia bertempat tinggal di Sulawesi Tenggata,” kata Suciyanti Suaib Seanong.
Tidak hanya itu , Kata Suciyanti Suaib Saenong, pada saat pendaftaran persyaratan yang sudah ditentukan oleh pihak Musyawarah Daerah (Musda) HIPMI Sultra sudah terpenuhi. Hal itu terbukti dengan banyaknya kegiatan HIPMI yang diikuti selama ini, seperti kegiatan HIPMI Nasional.
“Untuk sekarang saya turun gunung untuk memperbesar gaung HIPMI Sultra yang selama ini sedikit mati suri. HIPMI adalah Organisasi pengkaderan yang bisa merangkul semua pengusaha muda yang ada di Sultra.Semoga kedepan yang memimpim HIPMI Sultra adalah real Kader Terbaik HIPMI bukan kader dadakan,” pungkas Suciyanti Suaib Saenong.
Kontributor : Dadang Purnoto