Unaaha, Koran Sultra – Panitia Pengawa Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Konawe kembali membuka rekrutmen calon anggota Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam), Hal ini dilakukan Panwaslu Konawe setelah resminya terbentuk empat Kecamatan baru di daerah ini. dan tentunya rekrutmen Panwascam di empat ini telah dikosultasikan terlebih dahulu ke Bawaslu Sultra, Demikian diungkapkan Rahmat, ST salah satu Komisioner Panwaslu Kabupaten Konawe Divisi SDM, saat ditemui diruang kerjanya, rabu. 7/2.
” Saat ini Panwaslu Konawe membuka peluang bagi putra putri konawe di empat kecamatan ini untuk mendaftar menjadi Panwascam” Katanya.
Adapun Kecamatan yang dimaksud adalah kecamatan. Anggalomoare, Morosi, Wonggeduku barat, dan padangguni. Jelasnya.
Lebih jauh, mantan Redaktur Salah satu Koran Harian di Sultra ini menjelaskan bahwa empat kecamatan tersebut telah mendapat kode wilayah sesuai Permendagri no. 137 Tentang kode wilayah, ” sehingga dengan terpisahnya empat kecamatan dari kecamatan induk maka Panwaslu merekrut Panwascam untuk mengawasi tahapan pilkada dan pemilu di kecamatan dimaksud sehingga diharapkan proses pengawasan pilkada dan pemilu dapat terlaksana dengan baik mengingat luas wilayah empat kecamatan tersebut cakupannya sangat luas” Terangnya.
” Pendaftaran ini dibuka sejak tanggal 8 sampai 10 februari. dan dimasa tersebut kami harap dapat dimanfaatkan oleh putra terbaik di empat kecamatan untuk menjadi panwaslu kecamatan” Ujarnya.
KONTRIBUTOR : ULID