Himakep FKM UMI Perkenalkan Alkes pada Mahasiswa Baru

Himakep FKM UMI Perkenalkan Alat Kesehatan Kepada Mahasiswa Baru
Himakep FKM UMI Perkenalkan Alat Kesehatan Kepada Mahasiswa Baru

MAKASSAR, KORANSULTRA.COM – Himpunan Mahasiswa Keperawatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muslim Indonesia (Himakep FKM UMI) menggelar pengenalan alat kesehatan (Alkes) kepada Mahasiswa Baru angkatan 2017, di Sekretariat Himakep, Senin (18/9/2017).

Kegiatan ini merupakan inisiatif dari pengurus Himakep dalam mengisi waktu luang mahasiswa baru sebelum mengikuti perkuliahan.

Adapun alat kesehatan yang diperkenalkan kepada mahasiswa baru seperti tensi Meter, stetoscope dan pen light.

Tensi meter berfungsi sebagai alat untuk mengukur tekanan darah, stetoscope berfungsi memeriksa organ tubuh manusia dengan cara mendengarkan suara yang ditimbulkan dan pen light yaitu lampu senter berbentuk pulpen yang digunakan oleh para dokter dan perawat untuk penerangan pada mulut pasien, kelopak mata, THT dan lain lain.

Bukan hanya perkenalan alat, Himakep juga mengajarkan kepada mahasiswa baru cara mengoperasika ketiga alat tersebut.

Salah satu pengurus Himakep Syafruddin mengaku antusias mahasiswa baru sangat tinggi dalam mengikuti kegiatan ini.

“Ini merupakan tanggungjawab kami selaku wadah bagi mahasiswa keperawatan,” ujarnya saat ditemui di Sekretariat Himakep.

Mahasiswa angkatan 2014 ini berharap mahasiswa baru mempunyai skill diawal menjadi mahasiswa keperawatan.

“Walaupun masih terkesan baru, mereka wajib mengenali alat kesehatan sejak awal,” ujarnya.(CJ UMI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *